Spesifikasi dan harga iPhone 5 dan 5s terbaru
Siapa yang tidak mengenal merek ponsel berlambang buah apel dengan potongan bekas gigitan? Ya, perusahaan Apple tak henti-hentinya menginovasi dan meluncurkan berbagai produk-produk baru dan canggih untuk mencuri pasaran dunia. Produk-produk besutan Apple ini selain terkenal dengan kualitasnya yang nomer wahid, juga terkenal dengan harganya yang tidak bisa dinilai ramah. Tentu saja, dengan iming-iming sebuah lambang buah apel dengan gigitan di sisi kanan atas ini begitu mudah mencuri perhatian berbagai kalangan �papan atas�. Mengapa papan atas? Karena membeli atau memiliki produk besutan Apple ini tentulah bukan sembarang orang. Dengan banderol harga yang sama sekali tidak murah, membuat produk ini memang menjadi produk berkelas. Bahkan, seperti yang kita ketahui, atau mungkin terjadi di sekitar kita, beberapa orang berduit terkesan �membeli merk� disamping kebutuhannya. Sebagai contoh, si A adalah orang yang kaya. Ia sudah mempunyai handphone bermerk dengan spesifikasi yang lengkap, namun, si A mengganti handphone nya dan membeli iPhone untuk pamer padahal spesifikasinya sama saja dengan handphone lama nya. Bahkan, tidak jarang diantara kita melihat anak yang masih SMP atau SMA memakai sebuah handphone iPhone yang padahal dirancang untuk keperluan berbisnis yang biasanya dipakai oleh orang dewasa.
Baru-baru ini, Apple kembali merilis mahakarya terbaiknya untuk memenuhi kehausan akan produk perusahaan ternama ini, yaitu iPhone 5S. Apa saja yang dimiliki iPhone 5S untuk menarik pasar dunia selain �lambang� apel yang dimilikinya?
tidak jauh berbeda dengan saudaranya yang terdahulu yaitu iPhone 5, iPhone 5S memiliki spesifikasi sebagai berikut:
spesifikasi iPhone 5S
- - fingerprint scanner atau sensor sidik jari
- - processor A7-dual core
- - 8 megapixel camera
- - 1,2 megapixel front camera
- - Layar 4 inch resolusi 1136640 326 ppi retina display
- - Baterai 250 jam standby
harga iphone 5s 16GB Rp 7.499.999
harga iphone 5s 32GB Rp 8.699.999
Meskipun berita dari spesifikasi ini belum jelas karena belum ada konfirmasi dari pihak Apple, namun, materi marketing iPhone 5S ini bocornya di China didapatkan dari situs setempat yaitu Ctechnology. Meskipun begitu, kabarnya produk yang tidak murah ini akan segera dirilis dan apakah Apple akan kembali sukses seperti penjualan-penjualan iPhone-iPhone yang sebelumnya?
0 Response to "Spesifikasi dan harga iPhone 5 dan 5s terbaru"
Post a Comment